Anggota Komisi VI DPR RI Serap Aspirasi ke UMKM Binaan Rumah BUMN Situbondo

Heru Hartanto
Sabtu, 13 Agustus 2022 | 17:10 WIB Last Updated 2022-08-13T15:02:48Z

 

Nasim Khan, anggota Komisi VI DPR RI Foto bersama dengan pelaku UMKN Binaan Rumah BUMN Situbondo (Heru Hartanto/jbnindonesia.com)

JBNIndonesia.com – SITUBONDO JAWA TIMUR - Ir. HM. Nasim Khan, anggota Komisi VI DPR RI Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa melaksanakan serap aspirasi terhadap pengelola Rumah BUMN Situbondo yang berlokasi di Jalan Sucipto Situbondo, Sabtu (13/8/2022).

 

Kehadiran Anggota Komisi VI DPR RI ke Rumah BUMN Situbondo didampingi oleh Direktur Nasim Khan Indonesia, Anzeb Khan dan ditemuai oleh Arifa Oktaviana Supervisor Rumah BUMN Situbondo dan pelaku UMKM dibawah naungan Rumah BUMN Situbondo. “Kehadiran saya ke sini tidak lain untuk melakukan serap aspirasi terhadap pelaku UMKM di bawah naungan Rumah BUMN Situbondo,” jelas Nasm Khan.

 

Dalam kunjungannya, Nasim Khan berbicara panjang lebar tentang sejauh mana kemajuan pelaku UMKM di bawah naungan Rumah BUMN Situbondo. “Sebagai mitra BUMN, saya harus mengetahui sejauhmana keberhasilan pengelolaan para pelaku UMKM binaan Rumah BUMN Situbondo,” kata Nasim Khan dihadapan Oktaviana Supervisor Rumah BUMN Situbondo dan pelaku UMKM.

 

Tak hanya itu saja yang disampaikan Nasim Khan dihadapan Oktaviana Supervisor Rumah BUMN Situbondo dan pelaku UMKM. Namun, Presiden Nasim Khan Indonesia juga mengutarakan tentang niat baiknya mendatangi Rumah BUMN Situbondo. “Jika, ada persolan pengelolaan UMKM yang tidak bisa diatasi, silahkan utarakan kepada saya dan saya siap membantu mengatasi permasalahan tersebut,” tuturnya.

 

Bukan hanya itu saja yang disampaikan Anggota Komisi VI DPR RI dari Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa ini. Akan tetapi, Nasim Khan juga menghimbau kepada pengelola Rumah BUMN Situbondo agar selalu update data supaya tidak tertinggal dengan informasi informasi baru dari Kementrian BUMN. “Jika dalam pengelolaan UMKM menemui ganjalan, saya siap menjembatani dan bersinergi dengan para pelaku UMKM di bawah naungan Rumah BUMN Situbondo, dengan catatan tidak tumpang tindih data,” ajak Nasim Khan.

 

Sementara itu, Oktaviana Supervisor Rumah BUMN Situbondo mengatakan bahwa, kedatangan Bapak Nasim Khan, Anggota Komisi VI DPR RI ke Rumah BUMN Situbondo ini atas instruksi MOR V dan merupakan harapan baru bagi para pelaku UMKM dibawah naungan Rumah BUMN Situbondo.

 

“Dengan kehadiran Bapak Nasim Khan ke Rumah BUMN Situbondo, harapan kami, UMKM merupakan salah satu kelompok yang butuh disentuh oleh Rumah Kreatif Badan Usaha Milik Negara dan pihak lainnya. Apabila tidak ada sentuhan dari Rumah Kreatif Badan Usaha Milik Negara Kementrian BUMN RI, harapan kita bisa disentuh dengan program-program dari Bapak Nasim Khan,” harap Oktaviana.     

Dapatkan Berita Terupdate dari JBN Indonesia
Hak Jawab dan Hak Koreksi melalui email: jbnredaksi@gmail.com
- Pihak yang merasa dirugikan atas pemberitaan ini dapat mengajukan sanggahan/hak jawab.
- Masyarakat pembaca dapat mengajukan koreksi terhadap pemberitaan yang keliru.

Follow Instagram @jbnindonesia dan Fanspage JBN Indonesia
iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Anggota Komisi VI DPR RI Serap Aspirasi ke UMKM Binaan Rumah BUMN Situbondo

Trending Now