Subdenpom V/2-2 Kediri Gelar Aksi Berbagi Takjil untuk Berbuka Puasa

Jumat, 07 April 2023 | 09:31 WIB Last Updated 2023-04-07T02:31:03Z

 

Subdenpom V/2-2 Kediri ketika menggelar bagi takjil gratis - Red/JBN


KEDIRI, JBN Indonesia - Bulan suci Ramadan telah tiba dan memberikan kesempatan seluas-luasnya untuk berbuat baik dan beramal. Selain menjadi momen terbaik untuk berbagi juga dapat menuai pahala yang berlimpah. 


Dansubdenpom V/2-2 Kediri Kapten CPM Mustofa Beserta seluruh Anggota Dan Persit. Subdenpom V/2-2 Kediri melakukan kebaikan dengan ikut serta program Borong Pahala Takjil Buka Puasa takjil dan kurma ini akan dibagikan secara gratis ke berbagai kalangan. Mulai dari  anak-anak jalanan, pedagang kecil, buruh dan masyarakat umum yang berpuasa. Bertempat di jln Jl. KDP Slamet No.45, Mojoroto, Kec. Mojoroto, Kota Kediri, Jawa Timur 64114 Sebanyak 1000 Paket Habis dalam waktu 30 Menit. 


Aksi Berbagi akan bekerjasama dengan komunitas-komunitas sosial lain diantaranya SATPOL PP Kota Kediri, Paguyuban Seni Kuda Lumping Putro Bandil Budoyo dan Komunitas Pecinta Harley Davidson Kediri Raya Berbagi, kami bertekad untuk mendistribusikan berbagi takjil dan buka puasa tersebut. Sehingga, semakin banyak yang bisa menyegerakan buka puasa dengan hidangan ringan yang kaya kebaikan. 



“Setiap amalan kebaikan yang dilakukan oleh manusia akan dilipatgandakan dengan sepuluh kebaikan yang semisal, hingga tujuh ratus kali lipat. Allah Ta’ala berfirman (yang artinya), “Kecuali amalan puasa. Amalan puasa tersebut adalah untuk-Ku. Aku sendiri yang akan membalasnya. Disebabkan dia telah meninggalkan syahwat dan makanan karena-Ku. Bagi orang yang berpuasa akan mendapatkan dua kebahagiaan yaitu kebahagiaan ketika dia berbuka dan kebahagiaan ketika berjumpa dengan Rabbnya. Sungguh bau mulut orang yang berpuasa lebih harum di sisi Allah daripada bau minyak kasturi.” (HR. Bukhari Muslim).

Dapatkan Berita Terupdate dari JBN Indonesia
Hak Jawab dan Hak Koreksi melalui email: jbnredaksi@gmail.com
- Pihak yang merasa dirugikan atas pemberitaan ini dapat mengajukan sanggahan/hak jawab.
- Masyarakat pembaca dapat mengajukan koreksi terhadap pemberitaan yang keliru.

Follow Instagram @jbnindonesia dan Fanspage JBN Indonesia
iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Subdenpom V/2-2 Kediri Gelar Aksi Berbagi Takjil untuk Berbuka Puasa

Trending Now