Pimpinan Cabang Muhammadiyah Ambarawa Kabupaten Pringsewu Laksanakan Penyembelihan Hewan Qurban

Jumat, 30 Juni 2023 | 07:55 WIB Last Updated 2023-06-30T03:34:27Z

Pelaksanaan penyembelihan hewan qurban Ambarawa. (Ist)

Pringsewu, JBN Indonesia.com -  Hari Raya Idul Adha 1444 H Bertepatan Pada kamis 29 Juni 2023, Kegiatan Lebaran Haji Tahun ini tentu tak jauh berbeda ditahun sebelumnya, dimana selalu dilakukan pemotongan hewan qurban, di saat hari raya Idul Adha.


Pemotongan hewan qurban berlokasi di lapangan Bola Voli Muhammadiyah  pekon Ambarawa Induk kecamatan Ambarawa Kabupaten Pringsewu.


Setelah jamaah Melaksanakan Sholat Idul Adha, ketua panitia qurban yang di pimpin oleh ,Kunsum Sunarko yang juga di saksikan oleh masyarakat dan para tokoh setempat Pada Pukul 09:00 WIB, (Kamis 29/06/2023)


Pelaksanaan penyembelihan hewan qurban, yang mana tahun ini Panitia Qurban pekon Ambarawa Induk Mendapatkan 13 ekor sapi, 8 ekor kambing yang akan di Qurbankan.


 H.Kunsum Sunarko Saat Ditemui di Lokasi pemotongan hewan qurban mengatakan, ”Alhamdulillah kami panitia hari ini Telah Kembali melaksanakan pemotongan hewan Qurban, Jumlahnya ada 13 ekor sapi dan 8 ekor kambing, yang telah kami Sembelih pagi hari ini, jelasnya.


Adapun Jumlah Banyaknya Daging Sapi yang sudah kita timbang sebanyak 2000 kg, dari 13 Ekor Sapi dan 8 kambing tersebut, Nantinya Daging  tersebut akan dibagikan ke 1500 masyarakat umum. Panitia qurban pekon Ambarawa Induk Mengucapkan,” taqobballahu minna waminkum.


"Semoga kita dapat meneladani ketaqwaan dan ketaatan Nabi ibrahim As , serta keikhlasan Nabi Ismail As, dalam melaksanakan perintah Alloh Swt, "ucapnya.


“Ribuan Terima kasih Kami haturkan, Semoga apa yang sudah Diberikan , hewannya dikorbankan menjadi ladang amal ibadah Bapak, Ibu Semuanya, Semoga Alloh SWT Menerima Amal ibadahnya, Tentu juga bermanfaat untuk masyarakat luas yang menerimanya, "sambungnya. (Rawi)

Dapatkan Berita Terupdate dari JBN Indonesia
Hak Jawab dan Hak Koreksi melalui email: jbnredaksi@gmail.com
- Pihak yang merasa dirugikan atas pemberitaan ini dapat mengajukan sanggahan/hak jawab.
- Masyarakat pembaca dapat mengajukan koreksi terhadap pemberitaan yang keliru.

Follow Instagram @jbnindonesia dan Fanspage JBN Indonesia
iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Pimpinan Cabang Muhammadiyah Ambarawa Kabupaten Pringsewu Laksanakan Penyembelihan Hewan Qurban

Trending Now