Semarak 77 Tahun Kemerdekaan RI, Kader dan Simpatisan PKS Gorontalo Gelar Jalan Sehat dan Senam Bersama

Minggu, 21 Agustus 2022 | 11:47 WIB Last Updated 2022-08-21T04:47:46Z
Ketua DPW PKS Adnan Entengo (kanan) dan Ketua Bidang Kaderisasi PKS Gorontalo Helmi Adam (kiri) berjalan paling depan saat mengikuti Jalan Sehat PKS (foto:Noka/JBNindonesia.com)



Gorontalo, JBNindonesia.com - Dalam rangka Semarak 77 tahun Kemerdekaan Republik Indonesia, Dewan Pimpinan Wilayah Partai Keadilan Sejahtera Provinsi Gorontalo menggelar kegiatan Jalan Sehat dan Senam Bersama, Minggu (21/8/2022).


Kegiatan yang diikuti seluruh pengurus dan simpatisan Partai Keadilan Sejahtera se Provinsi Gorontalo ini berlangsung sangat meriah. 


Jalan sehat ini mengambil rute star di depan Kantor Dewan Pengurus Tingkat Wilayah (DPTW) PKS Provinsi Gorontalo yang terletak di Jalan Sultan Botutihe (eks Jalan Irian) menuju ke arah Jalan HB. Jassin (eks Jalan Agus Salim) melewati Jalan Sudirman menuju Jalan Kalimantan dan finish kembali di Kantor DPTW PKS Provinsi Gorontalo.


Selain jalan sehat kegiatan ini juga dimeriahkan dengan senam Go PKS Go.

Senam Go PKS Go yang dilaksanakan di depan Kantor DPTW PKS Provinsi Gorontalo


Di akhir rangkaian acara jalan sehat dan senam bersama dilanjutkan dengan pengumuman dan penyerahan hadiah bagi peserta Lomba Membaca Teks Proklamasi Mirip Soekarno.


Berdasarkan hasil penilaian panitia yang meraih Juara I, II dan III pada Lomba Membaca Teks Proklamasi Mirip Soekarno tersebut diraih oleh tiga orang pemuda asal Kabupaten Bone Bolango.


Mereka yang mendapat juara tersebut masing-masing yakni juara I Andri Manali, juara II Rahman Mohamad dan juara III diraih oleh Igfan Syahyudin.

Para Juara Lomba Membaca Teks Proklamasi Mirip Soekarno Foto Bersama Ketua DPW dan Ketua BK PKS Gorontalo


Sementara untuk peserta jalan sehat dan senam bersama mendapatkan doorprize berupa hadiah hiburan dan hadiah utama. 


Ketua DPW PKS Provinsi Gorontalo Adnan Entengo kepada awak media mengatakan bahwa kegiatan ini digelar dalam rangka semarak 77 tahun kemerdekaan Republik Indonesia.


"Sebagai salah satu entitas politik di Indonesia, PKS mengambil bagian dalam momentum peringatan Hari Ulang Tahun Ke 77 Kemerdekaan Republik Indonesia ini dengan menggelar kegiatan Semarak Kemerdekaan,"ungkap Adnan


Adnan yang merupakan Anggota DPRD Provinsi Gorontalo itu berharap kegiatan ini dapat menumbuhkan semangat kebangsaan para kader dan simpatisan PKS.


"Saya berharap melalui kegiatan ini menjadi sarana untuk menumbuhkan rasa kebangsaan para kader dan simpatisan PKS dalam mengisi kemerdekaan Republik Indonesia,"pungkasnya. (Noka)








Dapatkan Berita Terupdate dari JBN Indonesia
Hak Jawab dan Hak Koreksi melalui email: jbnredaksi@gmail.com
- Pihak yang merasa dirugikan atas pemberitaan ini dapat mengajukan sanggahan/hak jawab.
- Masyarakat pembaca dapat mengajukan koreksi terhadap pemberitaan yang keliru.

Follow Instagram @jbnindonesia dan Fanspage JBN Indonesia
iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Semarak 77 Tahun Kemerdekaan RI, Kader dan Simpatisan PKS Gorontalo Gelar Jalan Sehat dan Senam Bersama

Trending Now